Enter your keyword

UNJ Gathering dan Penutupan Dies Natalis ke-51 Universitas Negeri Jakarta

UNJ Gathering dan Penutupan Dies Natalis ke-51 Universitas Negeri Jakarta

UNJ Gathering dan Penutupan Dies Natalis ke-51 Universitas Negeri Jakarta

Dies Natalis ke-51 Ini Dapat Bersinergi Mewujudkan UNJ Yang Unggul di Kawasan ASEAN
Humas UNJ 12/06/2015, Inilah yang menjadi momentum tidak terlupakan pada Jumat pagi hari, dimana kegiatan UNJ Gathering dan Penutupan Dies Natalis ke-51 Universitas Negeri Jakarta. Pada kegiatan yang ditunggu-tunggu Sivitas Akademika UNJ ini merupakan Jumat Bersih dan Green Campus. Kegiatan Jumat Bersih ini merupakan ajang yang didambakan untuk memperoleh kampus yang bersih dan semakin hijau. Disamping itu, kegiatan Green Campus seperti Penanaman Tanaman Apotik Hidup UNJ di Taman Depan gedung C dan D Kampus A sebagai simbol kepedulian UNJ terhadap keasrian lingkungan kampus hijau ini. Selain itu, seluruh Sivitas Akademika menuju Kampus B, UNJ untuk bersama-sama menikmati acara penutupan ini.(12/06)
Tim Aerobic pun menyambut Sivitas Akademika UNJ di Gedung Serbaguna Fakultas Ilmu Keolahragaan untuk memulai senam bersama. Acara selanjutnya pun tak kalah seru yakni pembagian doorprize dengan berbagai hadiah yang sangat menarik seperti sepeda motor, sepeda dan lain sebagainya. Selanjutnya pun ada lounching jurnal, Buku Prestasi Kemahasiswaan, pemberian penghargaan Spontaneous Announcer Competition Era FM, beragam pengumuman prestasi-prestasi yang di raih universitas seperti prestasi Koperasi UNJ, The First Runner Up Streetwork Out World Cup 2015 di Hongkong beserta Best performance dan peraihan medali di Sea Games 2015 oleh mahasiswa-mahasiswi kampus hijau ini. UNJ Gathering dan Penutupan Dies Natalis ke-51 Universitas Negeri Jakarta dalam rangka untuk mempererat tali kekeluargaan civitas akademika UNJ.(bn/rs)