Antusias Peserta UTBK SNBT 2025 di Kampus A UNJ Pada Hari Ketiga Ujian

Bagikan

  1. Home
  2. »
  3. Berita
  4. »
  5. Antusias Peserta UTBK SNBT 2025 di…

Berita Terbaru

Humas UNJ Raih Penghargaan 3 Tahun Berturut-turut pada Ajang AHI

Cegah Kecurangan UTBK SNBT 2025, UNJ Gunakan Teknologi Metal Detector dan Pemeriksaan Berkala Perangkat Komputer Ujian

Susun Skala Prioritas dan Manajemen Waktu, Jadi Strategi Firyal Raih Wisudawan Berprestasi FMIPA UNJ

Manajemen Waktu Antarkan Reni Raih IPK Sempurna dan Wisudawan Berprestasi FEB Pada Wisuda UNJ Tahun 2025

UNJ dan Kedutaan Besar Filipina Gelar Diskusi Sastra Kontemporer: Memperkuat Kerjasama Budaya Melalui Literatur

Kisah Dibalik Panggung Kesuksesan Prosesi Wisuda UNJ Tahun Akademik 2024/2025, Orkestrasi Irama Kebahagiaan oleh Panitia Untuk Para Wisudawan

Pelaksanaan Ujian Tertulis Berbasis Komputer – Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025 di Kampus A UNJ, Rawamangun pada hari ketiga (25/04/25) dipenuhi semangat dan antusias peserta. Tampak para peserta ujian sesi pagi sudah datang di lokasi sejak pukul 05.00 pagi, bahkan ada yang sudah datang sejak pukul 04.00 pagi untuk menghindari kemacetan.

Tahun ini, sebanyak 33.354 peserta akan ikuti UTBK SNBT di UNJ. Tes UTBK SNBT 2025 terdiri atas Tes Potensi Skolastik (TPS), Penalaran Matematika, Literasi dalam Bahasa Indonesia, dan Literasi dalam Bahasa Inggris. Pelaksanaan ujian dibagi menjadi dua sesi, yaitu: Sesi Pagi dimulai puk 06.45 WIB dan Sesi siang dimulai pukul 12.45 WIB.

Para peserta datang dengan penuh percaya diri dan optimis. Beberapa dari peserta ujian datang bersama teman ataupun diantar orang tuanya. Para orang tua terlihat mendukung ataupun menunggu anaknya yang sedang mengikuti ujian.

Bermacam respon diberikan oleh peserta UTBK SNBT di lokasi Kampus A UNJ. Misalnya saja Nayla, peserta asal Tangerang yang mengaku bahwa ujian yang sudah diikutinya berjalan tanpa halangan.

“Ujian berjalan dengan lancar karena fasilitas yang memadai di UNJ. Fasilitas yang disediakan cukup lengkap serta kondisi ruangan ujian yang rapi dan sejuk sehingga membantu saya fokus selama ujian. Selain itu petugas yang informatif membantu saya sebelum pelaksanaan ujian,” ujar Nayla.

Hal yang sama juga disampaikan Ridwan. Ia menambahkan bahwa panduan yang tersebar dari gerbang depan dan info di media sosial UNJ bisa membantunya menemukan lokasi ujian. “Petunjuk yang disebar di sekeliling kampus dan info di media sosial UNJ memudahkan saya mencapai lokasi ujian,” ucapnya.

Ridwan berkata, panduan yang diberikan cukup jelas hingga dirinya bisa langsung menemukan lokasi ujian. Ia mengatakan kondisi sekitar kampus bersih juga bisa memanjakan mata.

Suksesnya pelaksanaan UTBK SNBT 2025 di UNJ tidak lepas dari sinergi antara Penanggung Jawab Lokasi (PJL), Wakil PJL, Koordinator TIK, Admin Server, Teknisi IT Ruang, serta para Pengawas. UNJ menyiapkan pelatihan intensif bagi seluruh petugas yang terlibat, mencakup penggunaan aplikasi pengawas, prosedur keamanan, tata tertib peserta, serta simulasi pengawasan untuk mengantisipasi berbagai potensi kendala teknis dan non-teknis.

Tim Dokumentasi: FISHMED UNJ