DPM Prodi Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Digital FISH UNJ Kolaborasi dengan Digital Kaukus Keswa dan Inayah Wahid Gelar Seminar “Self Legislation”

Ikuti kami

Bagikan

  1. Home
  2. »
  3. Berita
  4. »
  5. Prodi PPKn UNJ Berkolaborasi dengan Undiksha…

Berita Terbaru

Kantor Humas dan IP UNJ Raih 5 Penghargaan Pada Ajang IDEAS 2025, Dari Juara Budaya Inklusif hingga Manajemen Krisis

Humas UNJ Raih Penghargaan 3 Tahun Berturut-turut pada Ajang AHI

Perkuat Link and Match, FPsi UNJ Gelar Employer Meeting untuk Siapkan Lulusan Psikologi Future Ready

Monitoring Awal Program EQUITY, UNJ Tegaskan Komitmen Akuntabilitas dan Dampak Internasional

Employer Meeting FEB UNJ 2026, Dorong Kolaborasi Kampus, Industri, dan Pemerintah untuk Siapkan Lulusan Tangguh dan Berkualitas

Prodi Pendidikan Masyarakat FIP UNJ Selenggarakan Konferensi Internasional, Pendidikan Era Digital Jadi Fokus Pembahasan

Reputasi Ilmu Sosial UNJ Menguat di THE WUR 2026, Tembus 12 Besar PTN Terbaik Nasional

Jakarta, Humas UNJ- Puluhan peserta dari berbagai universitas di Indonesia menghadiri seminar dan workshop bertajuk “Self Legislation” yang mengusung tema Master Your Rules, Master Your Life. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Program Studi Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Digital Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Jakarta (FISH UNJ), bekerja sama dengan Kaukus Masyarakat Peduli Kesehatan Jiwa (Kaukus Keswa), bertempat di The Gade Creative Lounge, UPT Perpustakaan Lantai 4, Kampus A Universitas Negeri Jakarta (UNJ) pada 29 November 2025.

Seminar interaktif ini membahas pentingnya membuat aturan untuk diri sendiri guna membentuk disiplin baru yang bermanfaat bagi individu. Acara menghadirkan Inayah Wahid sebagai pembicara utama dengan materi berjudul “Mengapa Kita Perlu Aturan Pribadi”.

Wakil Dekan I Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum UNJ, Kurniawati, menyampaikan apresiasi kepada Kaukus Keswa dan Inayah Wahid atas kolaborasi yang terjalin. “Kami berharap tema yang diangkat hari ini dapat diterapkan oleh seluruh peserta,” ujarnya. Sementara itu, perwakilan Kaukus Keswa, Maria Ekowati, Psikolog, juga mengucapkan terima kasih atas undangan dan memberikan apresiasi kepada UNJ atas kerja sama yang terjalin. Acara dilanjutkan dengan penyerahan plakat dari UNJ dan Kaukus Keswa.

Dalam pemaparannya, Inayah Wahid menekankan pentingnya mengenal diri sebelum membuat aturan pribadi. “Semakin baik mengenal diri sendiri, maka akan muncul kepercayaan diri, memahami cara menanggapi emosi, dan belajar untuk tidak melabeli diri sendiri,” jelasnya. Ia juga menambahkan, “Berita buruknya, kebiasaan buruk tidak akan hilang. Berita baiknya, kebiasaan buruk tidak akan hilang,” yang berarti baik atau buruknya suatu kebiasaan bergantung pada cara pandang individu.

Acara ditutup oleh moderator Dara Puspita Sari dengan pernyataan, “Penerimaan terhadap apa yang kita miliki adalah hal terpenting.” Setelah sesi materi, peserta mengikuti diskusi untuk merancang aturan pribadi yang mencakup kebiasaan buruk, reward jika aturan ditaati, serta punishment jika dilanggar. Peserta paling aktif mendapatkan hadiah menarik. Kegiatan diakhiri dengan pengisian angket evaluasi dan sesi foto bersama.