Putri Anggota TNI Dengan Beragam Prestasi, Lulus Jadi Mahasiswi Psikologi UNJ Lewat Japres Kepramukaan

Ikuti kami

Bagikan

  1. Home
  2. »
  3. Berita
  4. »
  5. Perkuat Sistem Pendidikan Nasional yang Lebih…

Berita Terbaru

Kantor Humas dan IP UNJ Raih 5 Penghargaan Pada Ajang IDEAS 2025, Dari Juara Budaya Inklusif hingga Manajemen Krisis

Humas UNJ Raih Penghargaan 3 Tahun Berturut-turut pada Ajang AHI

UNJ Lantik Kepala Bagian dan Kepala Subbagian Labschool Periode 2026–2030

Fragmen Suara Abadi, Resital Mahasiswa Pendidikan Musik FBS UNJ

UNJ Jajaki Kerja Sama Internasional dengan Royal Thai Army untuk Pengembangan SDM

Dua Mahasiswi UNJ Berhasil Taklukkan Puncak Gokyo Ri Nepal

UNJ Umumkan Lapor Diri PPG Guru Tahun Akademik 2025/2026

Jakarta, 8 Juli 2025 — Keysha Sabrina, alumni Pondok Pesantren Modern Ummul Quro Al-Islami, Bogor, Jawa Barat, berhasil diterima di Program Studi Psikologi, Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Jakarta (Prodi Psikologi, FPsi UNJ) melalui jalur seleksi PENMABA Mandiri Jalur Prestasi (Japres) Kepramukaan Tahun 2025.

Ketertarikan Keysha terhadap dunia psikologi tumbuh sejak ia aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler dan organisasi Kepramukaan di pesantren. Baginya, memahami karakter dan sifat manusia adalah hal yang menarik dan relevan dengan pengalaman organisasinya.

Prestasi Keysha di bidang Kepramukaan dan bidang lainnya sangat beragam. Ia pernah menjadi panitia kegiatan Jumpa Penggalang Penegak (LJPP), meraih penghargaan Keteladanan dan Prestasi Terbaik tingkat Kabupaten Bogor sebagai Pramuka Garuda, serta menjadi juara umum 1 dalam kompetisi Jungle Marching Band se-Jawa Barat. Ia juga meraih juara 3 dalam Kejuaraan Nasional Marching Band Divisi Senior Pianika pada ajang Islamic Solidarity.

Selain itu, Keysha pernah menjadi delegasi Sakola Diplomasi Batch 1 Manila Edition, narasumber program standarisasi guru Al-Qur’an metode Tilawati, peserta terbaik Leadership Training ISPI, dan turut serta dalam pemecahan rekor MURI untuk inaugurasi Association of Top Achiever Scout (ATAS) terbanyak se-Indonesia.

Keysha juga aktif sebagai Wakil Ketua Koordinator 3 Ikatan Santri Putri (ISPI), yang membawahi kegiatan Pramuka, olahraga, kesenian, dan perpustakaan. Ia mengikuti berbagai pelatihan seperti webinar Law of Attraction, 7 Days Public Speaking by Trias Academy, dan Smartpath International Webinar: Mastering Career Skills and Tools for Psychology.

Keysha yang merupakan putri dari seorang anggota TNI Angkatan Laut ini mengaku banyak belajar tentang kedisiplinan dari sang ayah. Ia merasa bangga bisa masuk UNJ melalui jalur prestasi Kepramukaan.

“Saya senang karena kerja keras saya di Pramuka dihargai dan bisa menjadi jalan masuk ke universitas impian saya,” ujar Keysha.

Keberhasilan Keysha mendapat apresiasi dari orang tua dan para guru di sekolahnya. Ia berharap pencapaiannya dapat menjadi inspirasi bagi adik kelasnya untuk mengikuti jejak yang sama.

Dalam proses seleksi, Keysha juga menyebut bahwa berkas rekomendasi dari Kwartir Cabang Pramuka menjadi salah satu syarat penting untuk mengikuti jalur ini. Ia memilih jalur prestasi karena tidak dapat mengikuti tes nasional yang jadwalnya berbenturan dengan ujian di pesantren.

“Saya ingin menyampaikan kepada teman-teman yang aktif di organisasi sekolah, jangan ragu untuk terus berprestasi. Semua perjuangan itu akan dihargai dan bisa menjadi jalan untuk masuk perguruan tinggi negeri,” tutupnya.